Sunday, December 11, 2016

Karakteristik Trading Plan Yang Menguntungkan, Bagian 2

Di pos "Karakteristik Trading Plan Yang Menguntungkan, Bagian 1" saya menulis bahwa trading plan yang menguntungkan—seperti 4-Week Rule-nya Richard Donchian— TIDAK HARUS rumit dan TIDAK PERLU data dalam jumlah banyak.

Apakah masih ada karakteristik/ciri-ciri penting dari 4-Week Rule ini?

Ada, yaitu:


3. Beli ketika harga naik; jual ketika harga turun.

Perhatikan bahwa trading plan 4-Week Rule ini mengikuti prinsip analisa teknikal yang intinya adalah membeli ketika harga naik. (Silahkan baca pos "Saham Yang Layak Dibeli Menurut Analisa Teknikal.")

PERHATIKAN: trading plan 4-Week Rule ini BUKAN membeli ketika harga turun, tapi membeli ketika harga naik. Trading plan 4-Week Rule ini juga BUKAN menjual ketika harga naik, tapi menjual ketika harga turun.

Hasilnya? 4-Week Rule ini menguntungkan.

(Bandingkan juga konsep 4-Week Rule ini dengan konsep "3 Pola Grafik Saham Paling Menguntungkan" yang dilansir Investor's Business Daily dan konsep trailing stop di pos "Cara Menjual Saham Agar Profit Maksimal.")


---###$$$###--- 


Kesimpulannya: ketika membuat trading plan, ingatlah bahwa trading plan yang menguntungkan TIDAK HARUS rumit, TIDAK PERLU banyak data, dan sebaiknya mengikuti konsep BELI ketika HARGA NAIK dan JUAL ketika HARGA TURUN.


  

Pos-pos yang berhubungan:
[Pos ini ©2016 oleh Iyan terusbelajarsaham.blogspot.com. Hak Cipta dilindungi Undang-Undang.]

12 comments:

  1. Ditunggu tulisan lanjutannya Pak.

    ReplyDelete
  2. Malam bung iyan. Ketika saya memutuskan menggunakan TA dalam bermain saham, dan selama terus belajar main saham saya selalu mencoba fokus dg analisa yaitu MA. Setelah baca pos Karakterstik trading plan yag mengutungkan 1,2, ternyata ada cara yg lbh simple dlm menganalisa harga. Tinggal bgm kita menggimplementasikann analisa tsb menurut kemampuan dan analogi kita sendiri. Mohon saran bila saya salah menyimpulkan. Terima kasih dan salam hormat atas share ilmunya.

    ReplyDelete
  3. Halo mas....
    Saya baru belajar saham....
    saya ingin bertanya, kita kan bisa membeli saham secara reguler (offline, memesan melalui pialangnya) dengan membeli saham dengan online (platform), apakah fasilitas yang ada di reguler sama dengan yang di online? misalnya : kita mendapatkan dividen atas saham yang kita beli secara online (platform)... terima kasih sebelumnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Membeli saham via online ataupun via pialang tetap mendapat dividen kalau belinya sebelum Ex Dividen.

      Delete
    2. terima kasih infonya mas...
      jadi apakah setelah Ex Dividen, kita tidak bisa mendapat dividen lagi, atau kita harus beli lagi,,,
      kemudian jika ada Ex Dividen, apakah bearti strategi beli dan tahan saham untuk jangka waktu yang lama tidak bisa optimal...
      terima kasih sebelumnya

      Delete
  4. Silahkan baca pos "Arti Istilah 'Cum' dan 'Ex' Dividen."

    https://terusbelajarsaham.blogspot.co.id/2011/07/arti-istilah-cum-dan-ex-dividen.html

    Silahkan baca juga halaman "Kurikulum" dan halaman "Istilah Saham."

    ReplyDelete
  5. Siang pak iyan.. sudah 4 tahun sejak tulisan ini bpk buat, smg bpk masih tetap memantau blog ini dan terus memberikan pencerahan kpd kami yg masih hijau ini..

    Pak, sy sdh memahami ttg titik buy dr tulisan bpk diatas, tp blm memahami/menemukan cara/titik utk take profit yg tepat, yg sy temukan hanya 'jual saat harga dead cross dgn lower low 4 minggu' yg sy maknai itu sbg titik cut loss (bukan titik take profit). Mohon pencerahannya pak, agar sy bisa let the profit going on tp ttp aman spt yg sering kali bpk bpk sampaikan.. sebelumnya sy sampaikan terimakasih..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Apakah anda sudah baca pos "Cara Menjual Saham Agar Profit Maksimal"?

      https://terusbelajarsaham.blogspot.com/2013/05/cara-menjual-saham-profit-maksimal.html

      Delete
  6. Malam pak iyan. Sekali lagi tulisan bapak mengingatkan sy utk terus belajar. Karena selama hampir 1 tahun ini sy coba strategi ini namun belum cukup berhasil. Mungkin penyebab nya spt yg bpk sampaikan bahwa mayoritas saham bergerak ranging.

    Mohon info pak, apa sekiranya sdh terbit tulisan mengenai modifikasi strategi ini utk saham Indonesia spt yg dlu pernah bpk sampaikan? Sebelum dan sesudahnyabsy ucapkan terimakasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya malahan lupa kalau saya pernah bilang saya mau membahas modifikasi Trading Plan Richard Donchian untuk saham Indonesia. Maaf ya. Sudah tua, jadi sering lupa.

      Terima kasih sudah mengingatkan saya. Semoga nanti saya sempat membahas modifikasi Trading Plan Richard Donchian untuk saham Indonesia.

      Delete
  7. Malam pak iyan,

    Sekiranya bpk berkenan sy masih setia menunggu kelanjutan artikel ttg modifikasi 4 weeks rules utk saham Indonesia nya pak.

    Ato setidaknya sedikit clue ato summary nya juga sudah sangat berarti bagi sy.

    Terimakasih bny sebelumnya pak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ada banyak cara untuk memodifikasi 4 Weeks Rule ini.

      Tapi, memakai 4 Weeks Rule apa adanya, kalau kondisi sedang dalam trend Up atau Down, rasa-rasanya sudah bisa juga "works".

      Salah satu modifikasi yang bisa dicoba adalah: jualnya SEBELUM harga turun di bawah 4 Weeks Low.

      Delete

Pertanyaan dan komentar anda akan saya jawab sesegera mungkin. Maaf, saya tidak menerima pertanyaan dan komentar anonim/unknown. Promosi, iklan, link, dll, apalagi hal-hal yang tidak berhubungan dengan main saham TIDAK AKAN ditampilkan.